Kumpul4Film

Berita Seputar Film

Saturday, June 1, 2019

15 Film Tentang Hacker / Peretas Terbaik


Di dalam film, aksi seorang hacker dipuja karena mampu melakukan hal-hal yang umumnya mustahil untuk dilakukan. Nah, bagi Anda yang sedang mencari referensi film tentang hacker, maka Anda berada di artikel yang tepat. Karena disini saya akan merekomendasikan sejumlah judul film hacker yang layak untuk ditonton.


Dan berikut adalah daftarnya:




‘Who Am I: No System is Safe’ diilhami dari peristiwa serupa yang pernah terjadi di Jerman dan Eropa. Petualangan aksi menegangkan ini dituturkan Benjamin saat berhadapan dengan penyidik Eurpol Hanne Lindberg (Trine Dyrholm), setelah ia mengalami ketakutan yang hebat, ketika tiga orang kru CLAY tewas disembelih mafia Rusia , di salah satu kamar hotel.

Diangkat dari kisah nyata di Jerman dan Eropa, petualangan sekelompok hacker diangkat ke layar lebar. Film berjudul Who Am I : No System Is Safe garapan sutradara Baran Bo Odar mengangkat cerita sekelompok hacker di Jerman yang tersembunyi dan bekerja rapi.


Film Eagle Eye ilm Eagle bercerita tentang Jerry shaw (Shia Labeouf) yang mengalami kesulitan dalam hidupnya dari segi finansial. Hidupnya frustasi setelah pemakaman Athan Shaw (Shia Labeouf), saudara kembarnya.

Saat sedang mengecek ATM, ternyata rekeningnya mendapat duit tidak terduga sebesar $750.000. Kekagetan Jerry semakin besar saat ia pulang, apartemennya sudah penuh terisi senjata, bahan peledak dan dokumen palsu. Ia mendapat sebuah telephone misterius yang menyuruh Jerry melakukan setiap misi berbahaya.




Untraceable bercerita tentang agen spesial jennifer marsh yang berstatus janda, ia tinggal bersama putrinya, annie haskins dan ibunya, stella marsh. Di malam hari, dia bekerja di divisi cybercrime fbi bersama griffin dowd. Mereka biasanya menangani masalah identitas pencuri dan kasus kriminal sejenis. Suatu malam, sebuah petunjuk membuat mereka menuju ke website killwithme. Com. Situs tersebut berisi video seekor kucing yang disiksa dan dibunuh. Website tersebut tidak bsisa ditutup, sepertinya penciptanya telah tahu bahwa seseorang akan mencoba menutupnya dan akhirnya membuatnya dengan keamanan berlapis. Setiap kali servernya ditutup, mirror server akan menggantikannya.



“Blackhat” bercerita tentang seorang narapidana hacker jenius MIT asal Amerika Serikat bernama Nicholas Hathaway (Chris Hemsworth) yang bekerja sama dengan seorang agen dari China dan diminta oleh pemerintah untuk memburu hacker misterius yang menyebabkan krisis reaktor nuklir China.

Untuk melacak pelaku kejahatan internet tersebut di berbagai kota di penjuru dunia, mereka harus terbang ke Chicago, Los Angeles, Hong Kong, dan Jakarta. Perburuan mereka akan hacker yang telah melakukan kejahatan ini membawa mereka dari Chicago hingga ke Hong Kong dengan berbagai kejadian yang membahayakan jiwa mereka.


Film Live Free or Die Hard menceritakan tentang John McClane (Bruce Willis), seorang polisi FBI yang mendapat tugas untuk menyelidiki rencana besar teroris yang akan menghentikan sistem komputer di United State.

John McClane sendiri yang sedang mempunyai masalah dengan putrinya Lucy (Mary Elizabeth Winstead) sempat menjadi tidak fokus dalam menjalankan tugas. Serangan teroris ini sendiri karena Thomas Gabriel (Timothy Olyphant) tidak puas tentang tidak dihargainya program yang dibuatnya saat masih menjabat di lingkungan NSA.



Wargames (1983) Sebuah film yang menggambarkan bagaimana seorang remaja bisa mengendalikan misil nuklir Amerika Serikat melalui komputernya di rumah.Anak muda itu berpikir ia sedang mengendalikan sebuah game,Cerita dalam film ini sering disebut-sebut terispirasi dari Kevin Mitnick.




The girl with the dragon tattoo menceritakan tentang seorang co-owner dari majalah millennium, mikael blomkvist (daniel craig), yang sedang melawan seorang pebisnis korup bernama hans-erik wennerstrom (ulf driberg) di pengadilan. Blomkvist pun kalah dan dinyatakan bersalah. Reputasinya hancur dan tabungan miliknya pun hilang. Dengan kondisi ini, ia pergi menemui co-owner millennium lainnya, yang juga merupakan kekasihnya, erika berger (robin wright), dan menyatakan keinginannya untuk mengundurkan diri.




Cerita dimulai ketika Thomas Anderson (Keanu Reeves), yang di dunia hacker menamakan dirinya Neo, bertemu dengan Morpheus (Laurence Fishburne) dan Trinity (Carrie Ann Moss). Inilah awal dimana Neo berhasil keluar dari Matrix ke dunia real, dan mengetahui bahwa kehidupan yang ia kenal sebelumnya sebenarnya adalah pemrograman yang ditanam di otaknya oleh para mesin-mesin jahat.




Berawal dari kisah seorang anak berusia 11 tahun yang menggegerkan bursa saham New York lantaran ulahnya yang mengakibatkan rusaknya 1.507 sistem komputer. Anak yang bernama Dade Murphy alias ZeroCool itu lantas mendapat tuntutan dan divonis tidak boleh menggunakan komputer dan jaringan telephone hingga berusia 18 tahun.




Film Snowden bercerita tentang Edward Snowden (Joseph Gordon Levitt) yang merupakan mantan kontraktor teknik Amerika Serikat dan juga karyawan CIA yang menjadi kontraktor untuk National Security Agency ( NSA ) sebelum membocorkan ribuan file informasi program mata-mata rahasia NSA kepada media.

Dokumen yang dibocorkan membawa kesimpulan bahwa pemerintah Amerika Serikat selama ini memata-matai masyarakat ke jenjang yang lebih besar daripada yang banyak orang ketahui, termasuk merekam setiap ponsel mereka.



Firewall mengisahkan tentang seorang pekerja bernama jack stanfield. Dia adalah seorang ahli komputer yang sudah sangat terkenal. Keahliannya adalah untuk membuat sistem keamanan dalam sebuah jaringan komputer. Bukan hanya itu, jack stanfield juga dikenal karena mampu membuat sistem keamanan yang sangat rumit dengan akses-akses kode yang hanya ia mengerti sendiri. Sehingga sulit bagi siapapun yang berniat untuk menjebol sistem keamanan jaringan komputer apabila sistem jaringan komputer tersebut dibuat oleh jack stanfield.




Mike Regan memiliki semua yang dia inginkan, keluarga yang cantik dan rumah pintar yang paling top. Perusahaan yang dimilikinya berada di ambang perubahan persewaan penerbangan selamanya. Begitulah, sampai hubungan dengan I.T. penasihat berubah jahat, ke titik di mana putri remajanya sedang menguntit dan keluarganya diserang melalui setiap aspek teknologi kehidupan mereka.


14. War Games : The Dead Code (2008)

Seorang ahli komputer yang bernama Will Farmer yang terlibat dengan super komputer bernama Ripley dalam sebuah game simulasi serangan teroris secara online. Dia tahu bahwa dia sedang memainkan game online yang sebenarnya adalah bagian dari sistem canggih spyware pemerintah AS yang dirancang untuk menemukan teroris yang sebenarnya.


15. Hacker / Anonymous (2016)


Alex adalah seorang imigran muda asal Ukrania, dia menafkahi keluarganya dengan pekerjaan ilegal di Internet. Dengan bantuan sahabatnya, Sye, dia mencari uang di pasar gelap. Sementara itu ada Kira, seorang hacker wanita muda yang miliki akses ke dark web. Setelah berhasil membuat kekacauan pasar keuangan, mereka mendapat perhatian dari Zed, yang merupakan sosok misterius bertopeng putih pimpinan organisasi Anonymous dan merupakan target nomor satu FBI.


No comments:

Post a Comment